Breaking

Selasa, 16 Februari 2016

5 Sebab Hal Yang Membuat Loading Blog Anda Menjadi Lambat

Blogdaffal.com | 5 Sebab Hal Yang Membuat Loading Blog Anda Menjadi Lambat | Loading blog merupakan salah satu dari 200++ Faktor SEO yang menentukan posisi blog kita di Search Engine.Loading Blog memang merupakan salah satu unsur terpenting dari Pengoptimalan maksimal SEO pada blog.
5 Sebab Hal Yang Membuat Loading Blog Anda Menjadi Lambat

Loading yang cepat pada blog juga merupakan salah satu hal terpenting dalam membuat pengunjung nyaman.Ingat !! sekarang Google mengikuti tingkah laku dari pengunjung pada blog anda,semakin lama pengunjung santai di blog anda dan juga semakin banyak artikel yang di buka dalam satu waktu tertentu,maka artikel dan blog anda pun akan memiliki peringkat yang baik di Google SERP..

Tapi untuk membuat loading blog itu cepat kita harus mengoptimasi beberapa hal yang penting dan rumit yang ada di blog kita,misalnya anda harus mengkompres beberapa Kode kode CSS yang ada pada  Template blog anda,tapi hal seperti itu juga tidak cukup dan di sini saya akan menerangkan beberapa hal hal dan sebab yang membuat loading pada blog anda semakin melambat.

1.Tidak Mengkompres Gambar Pada Artikel

Gambar merupakan salah satu komponen yang paling terpenting dari pengoptimalan SEO Onpage pada artikel,karena dengan menyisipkan beberapa gambar pada 1 artikel maka pengunjung pun tidak akan bosa membaca artikel anda karena adanya beberapa gambar yang unik dan menarik sehingga pengunjung pun tidak terlalu pusing untuk membaca artikel anda dalam bentuk kata kata...

Tapi sebelum menyisipkan gambar pada artikel kita di wajibkan untuk mengkompres beberapa gambar yang ingin kita pakai di dalam artikel kita.Gambar harus di kompres agar browser yang di gunakan oleh pengguna dalam menjelajahi situs anda tidak terlalu lama dalam melakukan render terhadap beberapa gambar yang ada di artikel pada blog anda....

2.Terlalu Banyak Widget Widget Yang Tidak Penting 

Widget memang merupakan salah satu hal yang dapat membuat blog kita lebih hidup dan juga di pandang oleh pengunjung lebih terurus.Widget memang sangat penting dalam menurunkan Efek Bounce Rate pada blog dan juga menarik pengunjung untuk membaca artikel pada blog kita yang lain..


Tapi menurut saya terutama bagi para blogger newbie yang masih awam di Dunia Blogging,janganlah sekali kali menambahkan widget yang tidak penting di dalam blog anda,seperti Widget Background template pada blog,Widget alay pada blog,memodifikasi kursor dan lain lain.Pengunjung tidak akan melihat tampilan dari blog anda melainkan pengunjung hanya meihat konten yang berkualitas dan berbobot pada blog anda.Buatlah konten yang berkualitas dan juga Optimasi SEO Onpage pada artikel anda.....


3.Template Kurang Responsive Dan Kurang Mobile Friendly

Salah satu pengoptimalan SEO pada Template adalah kita harus menggunakan Template pada blog yang memiliki desain Responsive dan juga Mobile Friendly.Dengan menggunakan template yang Responsive dan Mobile Friendly template pada blog kita akan menyesuaikan bentuk dan tata letaknya pada berbagai versi,baik itu Versi Desktop,Versi Tablet,Versi PC,dan lain lan.

Mobile Friendly juga sangat penting yang harus ada di dalam Template pada blog yang anda gunakan.Karena sekaran ini pengunjung relatif ingin membaca artikel dengan perangkat mobile karena bisa bersantai dan membaca artikel dengan teliti dan jelih...

4.Kompres Kode CSS Pada Templatae Blog Anda

Kode CSS merupakan salah satu kode penting dari beberapa kode yang ada di dalam template blog yang anda gunakan.Sebaiknya Kompres lah beberapa Kode CSS yang di anggap memberatkan loading pada Template blog anda.Untuk mengetahuinya silahkan anda berkunjung ke situs GtMetrix lalu periksa Score SEO Loading pada blog anda lalu temukan kesalahan nya dan juga atasi masalah tersebut.

5.Hosting Yang Anda Pakai Mengalami Gangguan

Hosting merupakan salah satu komponen yang terpenting yang harus ada di dalam Website.Hosting dapat berbeda beda dari jenis tergantung harga per bulan/tahunnya untuk setiap hosting dan juga berbeda penyedia layanan Hosting.Jika Hosting anda mengalami Server Down maka hal itu juga akan berdampak buruk pada penurunan visitor blog anda.Sebaiknya segera lah atasi gangguan pada Hosting tersebut agar pengunjung blog anda menjadi Stabil dan normal kembali..........


Tidak ada komentar:

Posting Komentar